IKaeN.id, TARAKAN – Partai Demokrat Kalimantan Utara (Kaltara) mengumumkan mulai membuka penjaringan untuk calon kepala daerah, baik untuk provinsi maupun kabupaten/kota se-Kaltara.
Hal itu, diungkapkan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Kaltara Dr. Yansen TP, M.Si di hadapan puluhan awak media dalam konferensi pers yang dilaksanakan Rabu (3/4/2024), bertempat di Tarakan Plaza Hotel.
“Agenda kita hari ini adalah, berkenaan dengan kontestasi politik di Provinsi Kaltara khususnya, bahkan seluruh Indonesia yang dilaksanakan serentak nanti dan mekanismenya sudah berjalan sesuai dengan kaidah-kaidah yang dianut oleh masing-masing partai,” ujar Yansen TP didampingi pengurus DPD Partai Demokrat Kaltara.
Jajaran Partai Demokrat Provinsi Kaltara, kata Yansen, sudah menerima amanat dan instruksi langsung dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat untuk segera melakukan penjaringan calon kepala daerah di Kaltara.
Oleh sebab itu, tegas Yansen yang saat ini menjabat sebagai Wakil Gubernur Kaltara ini, tentu amanat dan instruksi DPP menjadi sebuah tanggung jawab bersama. Karena penjaringan ini bukan sebuah kegiatan biasa, atau sebuah rutinitas semata hal-hal yang bersifat normatif, tetapi sesuatu yang bersifat prinsip di dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
“Di mana salah satu tugas kami (Partai Demokrat) harus membuka kesempatan seluas-luasnya bagi seluruh pihak untuk bisa mengambil kesempatan memberikan yang terbaik untuk kepentingan masyarakat kita,” kata Bupati Malinau periode 2011-2016 dan 2016-2021 itu.
“Kami jajaran DPD Partai Demokrat mengambil momentum pada hari ini untuk menyampaikan secara terbuka. Nah ini merupakan satu bentuk dari sikap hormat kami kepada mekanisme yang ada dan juga memberi kehormatan bagi siapa saja untuk bisa mendaftarkan diri,” imbuhnya.
Menurut politisi partai dengan lambang bintang mercy ini, perjumpaan atau penyampaian penjaringan di hadapan awak media ini merupakan awal pengumuman yang pihaknya sampaikan untuk diketahui dan disampaikan secara luas kepada masyarakat.
“Pada saatnya tentu kita harapkan kesempatan ini dimanfaatkan dengan baik oleh rekan-rekan, tokoh-tokoh masyarakat Kaltara yang punya itikad, niat dan keinginan untuk memberi sumbangsih tenaga pikirannya untuk membangun Kaltara, tentu melalui mekanisme yang kita ketahui bersama adalah pemilihan kepala daerah (pilkada),” ujar Wakil Ketua Umum Partai Demokrat ini.
“Jadi hari ini saya sampaikan kepada seluruh masyarakat Kaltara, Partai Demokrat Provinsi Kaltara sejak penyampaian informasi ini membuka pendaftaran untuk para calon kepala daerah maupun calon wakil kepala daerah, baik Provinsi Kaltara atau calon gubernur dan wakil gubernur Provinsi Kaltara, serta juga bupati/wali kota dan wakil bupati/wakil wali kota se-Kaltara,” tambahnya sambil menyebut tanggal (5/4/2024) pendaftaran penjaringan mulai dibuka. (AF)