IKaeN.id, JAKARTA – Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo hari ini, Rabu (21/2/2024), resmi melantik dua menteri di Kabinet Indonesia Maju dalam sisa masa jabatan 2019-2024 di Istana Negara, yaitu Hadi Tjahjanto sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).
Diketahui, Hadi Tjahjanto dilantik menjadi Menko Pulhukam menggantikan Mahfud MD yang mengundurkan diri karena mengikuti kontestasi pemilihan presiden (pilpres) 2024. Kemudian posisi Hadi Tjahjanto sebelumnya sebagai Menteri ATR/BPN diamanahkan Presiden Joko Widodo ke AHY yang tak lain adalah Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat.
Atas pelantikan AHY tersebut, Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Demokrat Yansen TP (YTP) mengatakan bahwa semakin pasti perjalanan karier seorang AHY sebagai salah satu sosok calon pemimpin nasional.
“Sebagai Ketum Partai Demokrat, AHY telah membuktikan diri sebagai salah satu pemimpin yang mampu menjalankan tugas dan mengatasi berbagai persoalan yang dihadapi oleh Partai Demokrat khususnya,” ujar Yansen TP ketika ditanya soal pelantikan pimpinan partainya menjadi menteri, Rabu (21/2/2024).
Selain itu, pria yang akrab disapa dengan akronim nama YTP ini menilai, AHY juga turut serta membangun kinerja dalam menciptakan situasi dan keamanan nasional melalui pengendalian situasi politik yang berkembang akibat adanya berbagai trik dan berbagai perilaku politik tokoh-tokoh dan partai politik lainnya terhadap Partai Demokrat.
Sehingga dengan demikian, menurutnya, dengan dilantiknya Ketum Partai Demokrat dalam hal ini AHY sebagai menteri di Kabinet Indonesia Maju, semakin meyakinkan bahwa telah hadir hari ini salah satu tokoh muda bangsa dan negara Indonesia.
“Saya yakin Agus Harimurti Yudhoyono mampu mengemban amanat ini, mengemban tugas ini, menjalankan tugas ini dengan sebaik-baiknya dan mampu mengatasi berbagai hal yang mungkin berkenaan dengan tugas-tugas beliau,” yakin Yansen TP, kader Partai Demokrat yang saat ini mendapat amanah sebagai Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Utara (Kaltara) ini.
Bersama seluruh kader Partai Demokrat, YTP berharap dan mendoakan agar AHY mampu mengemban amanat dengan sebaik-baiknya, mampu memberi peran dalam mewujudkan ketertiban penatalayanan keagrariaan dan tata ruang di Indonesia. Karena ini merupakan salah satu problem besar yang dihadapi oleh bangsa, negara dan dihadapi oleh pemerintah dalam melakukan penataan wilayah atau tata ruang yang sampai saat ini masih belum berjalan tuntas dengan baik.
Terutama, lanjut Bupati Malinau periode 2011-2016 dan 2016-2021 ini, masalah status kepemilikan lahan yang oleh masyarakat, di mana tentu bermanfaat untuk kepentingan kehidupan masyarakat.
“Untuk itulah, kita berharap mengemban amanat dalam beberapa bulan ke depan ini, Ketum atau Bapak Agus Harimurti Yudhoyono sebagai Menteri ATR/BPN mampu memberi sumbangsih terbaiknya untuk membangun bangsa dan negara,” harap pria yang selain diberi tanggung jawab oleh AHY sebagai Waketum Partai Demokrat, juga sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Kaltara ini. (AF)